Aktif, Kreatif, Displin dan Berakhlakul Karimah Melalui Wadah Kepramukaan

Gerakan Pramuka adalah sebuah media untuk membina anak bangsa agar menjadi generasi yang bertaqwa, terampil mandiri, berbakat, tangkas dan bersahaja dalam format kegiatan pendidikan yang menarik dan menyenangkan. Oleh karena itu, upaya dan partisipasi semua pihak diperlukan guna menyukseskan kegiatan perkemahan ini.
Gerakan Pramuka dapat diwujudkan dengan kegiatan perkemahan di alam terbuka. Perkemahan merupakan salah satu kegiatan yang dapat mengetahui bakat & minat siswa. Maka dari itu, kami selaku Pembina Pramuka Penegak SMK “Bakti Utama Pati” akan menyelenggarakan kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan (PTA) SMK Bakti Utama Pati Tahun Pelajaran 2019/2020 dengan tujuan yaitu :

1. Mencari minat dan bakat anak-anak sejak dini dalam kegiatan pramuka dalam ajang persahabatan dan adu prestasi.
2. Menciptakan anak bangsa yang bermanfaat bagi diri pribadi, masyarakat, agama dan negaranya.
3. Melatih sikap disiplin dan bertanggung jawab baik kepada diri sendiri maupun masyarakat luas.
4. Sebagai tahap evaluasi kegiatan Pramuka selama satu tahun.

WhatsApp Image 2019-08-03 at 06.38.08

Pelaksanaan kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan (PTA) alhamdulillah berjalan dengan lancar. SMK Bakti Utama Pati terdiri dari kelas X, Bantara kelas XI, Bantara kelas XII dan Pembina total peserta yang mengikuti kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan (PTA) sebanyak 123 peserta. Kegiatan dimulai dari check in peserta, cek perlengkapan peserta, pembekalan materi, apel pemberangkatan peserta, sampai dilokasi regaloh daerah tlogowungu peserta mendirikan tenda, selesai mendirikan tenda peserta mempersiapkan upacara pembukaan penerimaan tamu ambalan, malam harinya kegiatan upacara api unggun lanjut pentas seni, lalu istirahat tengah malamnya renungan malam selesai istirahat.
Besoknya sholat subuh berjamaah lanjut senam pagi, selesai senam pagi sarapan, selesai sarapan kegiatan hiking, lalu lanjut istirahat dan pembubaran tenda, terakhir acara upacara penutupan lalu pulang. Dari kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan (PTA) ini diharapkan menciptakan anak bangsa yang bermanfaat bagi diri pribadi, masyarakat, agama dan negara. Peserta diharapkan mempunyai sikap disiplin dan bertanggung jawab baik kepada diri sendiri maupun masyarakat luas. Hasilnya peserta dapat lebih berani untuk tampil dengan memiliki kepecayan diri tinggi, peserta mampu survive di alam terbuka, memiliki kekompakan dalam tim, serta peserta memiliki rasa cinta kepada tanah air yang tinggi.

Kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan (PTA) alhamdulillah berjalan lancar akan tetapi ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar kedepan lebih baik. Pertama masalah internal berupa koordinasi tim yang kurang padahal sudah ada panitia inti dan pembagian tugas sudah jelas. Kedua terkait acara ada yang miss yaitu acara renungan malam dan senam pagi. Semoga kedepan tim lebih solid lagi, lebih matang dalam pelaksanaan acara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

kompetensi

kerja sama