Sejarah

SEJARAH SMK BAKTI UTAMA PATI

Yayasan Pratini Soedarsono Pati sesuai Akta Nomor 114 tanggal 31 Mei 2003 dan Akta Nomor 155 tanggal 31 Oktober 2005. Yayasan Pratini Soedarsono Pati bergerak dalam usaha Perguruan Tinggi, Pendidikan Menengah, dan usaha Kesehatan.
Bidang Perguruan Tinggi telah mendirikan AKBID BUP yang sudah terakreditasi B. Dalam Bidang Kesehatan telah mendirikan Klinik IZZA MEDIKA dan IZZA MEDIKA SKIN CARE. Bidang usaha Pendidikan Menengah mendirikan SMK BAKTI UTAMA PATI
Sesuai SK BPMD PROV JATENG No. 420/3554/2015 tanggal 20 Agustus 2015 mendirikan SMK Bakti Utama Pati Program Keahlian Otomotif dengan Kompetensi Teknik Sepeda Motor. Melalui SMK Bakti Utama Pati usaha untuk mencetak tenaga terampil dan berkualitas sesuai dengan bidangnya yaitu untuk memenuhi pasar kerja.
SMK Bakti Utama Pati adalah sekolah binaan dari AHM dan telah divisitasi oleh PT Astra Honda Motor pada tanggal 29 Desember 2014 lalu.